15 JUL 2024 KECANTIKAN & PERAWATAN 2 MENIT DIBACA 459 DILIHAT

5 Alasan Wajib Pakai Bedak Tabur

Masih belum nyobain bedak tabur? Ini dia alasan kenapa kamu perlu banget pakai  Artistry Ever Perfect Loose Setting Powder.

1. Bikin tampilan wajah lebih alami, halus, dan lembap

Butiran bedak tabur sangat lembut dan memberikan tampilan yang lebih alami pada riasan sekaligus membuat kulit tampak lebih halus. Selain itu, Artistry Ever Perfect Loose Setting Powder bahkan memberikan kelembapan pada kulit berkat kandungan alaminya seperti Sunflower Oil, Hyaluronic Acid  Oil, Calendula Officinalis Flower Oil, dan Meadowfoam Seed Oil.

2. Tidak menyumbat pori-pori

Bedak tabur juga membuat kulit bernapas lebih baik dibandingkan bedak padat, yang biasanya lebih rentan menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat. Tak hanya itu, Artistry Ever Perfect Loose Setting Powder mampu membantu menutupi kerutan, pori-pori, dan noda, serta menyerap kelebihan sebum.

3. Memberikan tampilan matte yang sehat

Kulit kusam bisa langsung terlihat cerah jika disapu dengan bedak tabur yang tepat. Bedak tabur seperti Artistry Ever Perfect Loose Setting Powder diperkaya dengan Nutrilite™ Acerola Cherry yang kaya vitamin C dan Spherical Powder yang mampu membaurkan cahaya, sehingga tampilan wajah yang mulus, matte, dan flawless.

4. Menyerap minyak dan makeup awet

Bedak tabur biasanya digiling lebih halus, sehingga mampu menyerap minyak sepanjang hari dan membuat makeup bertahan lebih lama.  Artistry Ever Perfect Loose Setting Powder adalah bedak tabur dengan formula vegan yang tak hanya membuat makeup bertahan lama namun juga diperkaya dengan Nutrilite™ Pomegranate yang memberi manfaat anti-oksidan yang membantu melindungi kulit dari pengaruh buruk lingkungan. Untuk kulit putih/cerah pilih Artistry Ever Perfect Loose Setting Powder-Light to Medium, sedangkan untuk kuning ke sawo matang gunakan Artistry Ever Perfect Loose Setting Powder- Medium to Deep.