Meskipun elastisitas kulit secara alami berkurang seiring dengan bertambahnya usia, dengan sedikit usaha kamu bisa membantu meningkatkannya, lho.
Apa itu elastisitas kulit?
Elastisitas kulit adalah kemampuan kulit untuk meregang dan kembali ke bentuk semula. Hilangnya elastisitas kulit disebut elastosis. Elastosis inilah yang menyebabkan kulit terlihat kendur, berkerut, atau kasar.
Penyebab berkurangnya elastisitas kulit
Selain bagian alami dari proses penuaan, berkurangnya elastisitas kulit juga bisa disebabkan oleh paparan sinar matahari berlebih, polusi udara, nutrisi yang buruk, dan kebiasaan merokok.
Cara meningkatkan elastisitas kulit
Makan makanan kaya kolagen seperti ikan salmon dan alpukat yang kaya asam lemak Omega-3 serta sayuran berdaun hijau gelap dan berry dipercaya bisa menambah elastisitas kulit. Selain itu juga ada cara yang lebih enak dan mudah yaitu mengonsumsi NutriliteTM Mixed Collagen Drink yang mengandung Dual Peptide+Natural Plant Extract, yaitu menggabungkan kekuatan peptida kelautan dan tumbuhan.
NutriliteTM Mixed Collagen Drink dibuat dengan Bio-Enzymatic Technology, sehingga mudah diserap ke dalam tubuh, serta tanpa pemanis buatan dan tanpa pengawet. Lebih praktis dan kulit pun semakin halus, kenyal, dan minim kerutan!