02 MAY 2022 KECANTIKAN & PERAWATAN 2 MENIT DIBACA 712 DILIHAT

5 Tips Kulit Halus Bebas Dark Spot

Pengen kulit halus bebas dark spot? Tentu bisa, dong, asalkan kamu merawat kulit dengan benar dan memakai produk skincare yang tepat.

  1. Stop kebiasaan buruk pada kulit
    Tanpa kita sadari sering menyentuh wajah, padahal kebiasaan ini tidak baik untuk kulit. Jika tanganmu kotor maka kamu akan memindahkan bakteri ke kulit wajahmu. Selain itu jangan memencet jerawat karena malah bisa mengiritasinya.
  2. Tetap terhidrasi
    Semua sel dalam tubuh membutuhkan air. Sel-sel kulit paling berisiko kehilangan kelembapannya. Pastikan minum air yang cukup untuk membantu menjaga sel-sel kulit tetap sehat.
  3. Makan makanan yang sehat
    Nutrisi dibutuhkan sel kulit untuk membentuk dan memperbaiki dirinya sendiri. Makanlah makanan sehat dengan memperbanyak buah, sayuran, biji-bijian utuh, dan sumber protein tanpa lemak, seperti ikan, telur, kacang-kacangan, tahu, lemak sehat, termasuk kacang-kacangan, alpukat, dan minyak zaitun.
  4. Bersihkan dan lembapkan kulit setiap hari
    Gunakan pembersih lembut yang efektif mengangkat kotoran dan cepat menghidrasi kulit dengan partikel pearlescent dan teknologi pengelupasan kulit yang dipatenkan seperti Artistry Illuminating Foam Cleanser. Lalu lembapkan kulit wajahmu menggunakan Artistry Illuminating Moisture Cream (Normal-Dry), krim pelembap selembut sutera yang mudah meresap dengan hidrasi yang dalam. Kulit pun tampak lebih halus, lembap, lembut, dan tampilan bintik-bintik hitam berkurang.
  5. Selalu pakai tabir surya
    Penyebab utama dark spot selain usia adalah paparan sinar uv matahari. Jadi, apapun jenis dan warna kulitmu selalu gunakan tabir surya, terutama jika harus beraktivitas di luar ruangan.