22 NOV 2022 KECANTIKAN & PERAWATAN 2 MENIT DIBACA 669 DILIHAT

4 Penyebab Rambut Anak Tipis

Banyak faktor yang menyebabkan rambut anak menipis/rontok. Cari tahu sebabnya dan cara mengatasinya, yuk….

  1. Kurangnya nutrisi yang bermanfaat mencegah kerontokan rambut.
    Nutrisi sangat berpengaruh pada tumbuh kembang anak, termasuk rambut.
    Tips:
    • Pastikan anak mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang sesuai usianya.
    • Cukupi juga asupan zat besi, seng, niasin, biotin, protein, dan asam amino untuk memastikan bahwa ada pertumbuhan rambut yang sehat.


  2. Kebiasaan buruk merawat rambut
    Kebiasaan seperti mengikat rambut terlalu kencang atau sering menarik-narik rambut ketika sedang gelisah bisa menyebabkan rambut patah sehingga menipis.
    Tips:
    • Hindari mengikat rambut anak terlalu kencang atau kebiasaan buruk lainnya.
    • Rawat anak dengan rutin membersihkan rambutnya dengan sampo yang bisa menutrisi seperti SUDZY Shampoo, yaitu sampo yang diformulasikan khusus untuk anak-anak, menjadikan rambut anak halus, lembut, dan bebas kusut. SUDZY Shampoo memiliki pH seimbang, menyehatkan kulit kepala dan memiliki aroma bunga dan buah-buahan yang menyegarkan.


  3. Infeksi jamur
    Adanya kurap di kulit kepala yang disebabkan oleh infeksi jamur bisa menyebabkan rambut anak menipis. Cek kulit kepala anak apakah muncul bintik merah dan gatal.
    Tips:
    Segera bawa anak ke dokter untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

  4. Akibat styling rambut
    Penataan seperti menggunakan pengering rambut yang terlalu panas sehingga bisa merusak rambut.
  5. Tips:
    https://www.amway.id/id/p/1222...
    • Untuk mengeringkan rambut cukup angin-anginkan saja atau gunakan suhu yang rendah.
    • Rawat juga rambut anak menggunakan masker rambut atau serum secara berkala untuk menutrisi kulit kepala dan rambutnya.